Friday, May 30, 2014

sudahlah...

Sudahlah, mari bekali saja diri dan ruh ini dengan akar pemahaman serta ilmu yang baik dan benar.

Di tengah hiruk pikuk hingar bingar kondisi dunia saat ini, jika tidak kuat akar pemahaman-nya, kita akan mudah terperangkap opini yang tengah bergulir, saling menyalahkan satu sama lain, yang bahkan mungkin terjadi pada diri, tanpa kita sadari.

Tentukan dasar pijakanmu, pastikan bukan tanah berlumpur, apalagi lumpur hisap. Tentukan peganganmu, pastikan bukan sesuatu yang akan lepas atau putus.

Saya percaya, manusia telah dibekali berbagai potensi untuk menentukan dasar pijakan dan pegangan yang hakiki. Silakan gunakan seluruh potensi yang telah dikaruniakan untuk menentukan pijakan dan pegangan tersebut.

Mudah2an, setelah menemukan dasar pijakan dan pegangan tersebut, kita tidak akan lagi bingung dan terseret karena kita berdiri di dasar pijakan yang kokoh dan berpegang pada sebuah pegangan hakiki.

Pada akhirnya, selain dibekali potensi, kita diberikan keleluasaan untuk memilih sikap. Pastikan sikap yang kita pilih berdasarkan akar pemahaman yang baik dan benar, berdiri di dasar pijakan yang kokoh, dan berpegang pada pegangan yang tak akan lepas atau putus.

Plis, jangan sampai kita bersikap karena ikut-ikutan atau karena rasa 'tidak enak'. Apalagi hanya karena ikut prasangka/dugaan.

Jika kita sudah memilih sikap berdasarkan pemahaman, dasar pijakan, serta pegangan yang sudah kita tentukan, sadari dan terima konsekuensinya. Kita bisa memilih sikap, tapi tidak dengan konsekuensi yang melekat pada pilihan-nya. Berhati-hatilah.

Jadi, sekali lagi, Sudahlah, mari bekali saja diri dan ruh ini dengan akar pemahaman serta ilmu yang baik dan benar.

Peace yoo brader 'n sista!

Wallaahu a'lam. :)

1 comment: